Penandatanganan tersebut dilakukan dalam sebuah upacara yang dipimpin langsung Presiden Amerika Serikat Donald Trump, di sela rangkaian Annual Meeting World Economic Forum (WEF) 2026 di Davos.
"Inisiatif ini bertujuan untuk memperkuat upaya perdamaian di Timur Tengah dan mengadopsi pendekatan baru untuk menyelesaikan konflik di dunia," bunyi pernyataan yang dikutip Jumat, 23 Januari 2026.
Maroko dan Bahrain tercatat sebagai dua negara pertama yang menandatangani Piagam Board of Peace. Anggota lain yang bergabung yakni Turki, Arab Saudi, Bahrain, Mesir, Indonesia, Azerbaijan, dan Argentina.
Usai penandatanganan tersebut, Presiden Trump mengumumkan bahwa piagam resmi mulai berlaku, sekaligus menandai pembentukan resmi Board of Peace.
BERITA TERKAIT: