Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Harga Telur Di Lahore Pakistan Melonjak Hingga 400 Rupee Perlusin

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Rabu, 17 Januari 2024, 10:58 WIB
Harga Telur Di Lahore Pakistan Melonjak Hingga 400 Rupee Perlusin
Ilustrasi/Net
rmol news logo Lonjakan inflasi di Pakistan mengakibatkan harga komoditas sehari-hari meningkat tajam.

Mengutip India Blooms pada Rabu (17/1), warga Lahore di Pakistan harus membayar 400 rupee atau setara dengan Rp 22 ribu untuk membeli selusin telur.

Tidak hanya telur, bahkan ayam di Lahore saat ini dijual di Lahore seharga 615 rupee per kilogram atau Rp 34 ribu.

Lonjakan nampak jelas terlihat dari harga bawang bombay yang sekarang dijual di kisaran 230-250 Rupee  per kilogram dibandingkan harga tetap pemerintah sebesar 175  Rupee per kg di kota tersebut.

Dikatakan bahwa kenaikan itu terjadi karena pemerintah daerah telah gagal menegakkan daftar tarif, sehingga harganya menjadi jauh lebih tinggi.

Bulan lalu, Komite Koordinasi Ekonomi (ECC) mengarahkan Komite Pemantau Harga Nasional (NPMC) untuk melanjutkan koordinasi reguler dengan pemerintah provinsi.

Pengarahan itu dilakukan untuk memastikan stabilitas harga dan untuk memeriksa penimbunan dan pengambilan keuntungan. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA