Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sunak Janjikan Paket Bantuan Baru Senilai Rp 49,7 Triliun untuk Ukraina

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Sabtu, 13 Januari 2024, 18:44 WIB
Sunak Janjikan Paket Bantuan Baru Senilai Rp 49,7 Triliun untuk Ukraina
PM Inggris, Rishi Sunak/Net
rmol news logo Dukungan Inggris untuk Ukraina nampaknya akan terus berlanjut, setelah Perdana Menteri Rishi Sunak mengumumkan paket bantuan baru senilai 3,2 miliar dolar AS atau Rp 49,7 triliun untuk 2024.

Pendanaan terbaru untuk perang Ukraina diumumkan Sunak selama pertemuannya dengan Presiden Volodymyr Zelensky di Kyiv pada Jumat (12/1).

Sunak menyebut bantuan tersebut dirancang untuk mengirimkan sinyal dukungan yang kuat kepada rakyat Ukraina.

"Saya di sini dengan satu pesan jelas: Inggris mendukung Ukraina,” tegasnya, seperti dimuat AFP.

Sunak menjelaskan, paket bantuan terbaru akan dialokasikan memproduksi ribuan drone militer untuk Ukraina, termasuk pengawasan, serangan jarak jauh, dan drone laut.

Pengumuman paket bantuan terbaru menggambarkan peningkatan dukungan Inggris sebesar 254 juta dolar AS (Rp 3,9 triliun) dibanding tahun sebelumnya yang diketahui sebesar 2,9 miliar dolar AS (Rp 45 triliun).

Sejak perang meletus Februari tahun 2022 lalu, Inggris telah menggelontorkan dana bantuan hingga 15 miliar dolar AS atau Rp 233 triliun. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA