Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pekan Depan, Jepang Mulai Tahap Kedua Pembuangan Air Limbah Fukushima

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Jumat, 29 September 2023, 14:40 WIB
Pekan Depan, Jepang Mulai Tahap Kedua Pembuangan Air Limbah Fukushima
PLTN Fukushima/Net
rmol news logo Jepang akan mulai gelombang kedua pembuangan air limbah terkontaminasi dari pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) Fukusjhima ke laut pada pekan depan.

Jepang sudah membuang air limbah terkontaminasi tahap pertama pada 24 Agustus. Pada tahap pertama, sekitar 7.800 ton air dibuang ke Pasifik dari total rencana 1,34 juta ton, cukup untuk mengisi lebih dari 500 kolam renang Olimpiade.

"Inspeksi setelah pelepasan pertama telah selesai. Pelepasan (kedua) akan dimulai pada 5 Oktober,” kata Tokyo Electric Power Company (Tepco) pada Kamis (28/9), seperti dikutip The Straits Times.

Tepco mengatakan bahwa air telah disaring dari semua unsur radioaktif kecuali tritium, yang berada dalam tingkat aman. Pandangan itu didukung oleh badan atom PBB, IAEA.

Meski begitu, China telah mengecam langkah tersebut dan melarang semua impor makanan laut Jepang setelah pelepasan pertama.

Rusia, yang hubungannya dengan Jepang juga tidak baik, dilaporkan sedang mempertimbangkan untuk menerapkan larangan makanan laut.

Pelepasan air limbah, yang diperkirakan akan memakan waktu puluhan tahun untuk diselesaikan, bertujuan untuk memberikan ruang untuk mulai menghilangkan bahan bakar radioaktif dan puing-puing yang sangat berbahaya dari reaktor yang rusak. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA