Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rayakan Maulid Nabi, UEA Gratiskan Biaya Parkir dan Tol

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Kamis, 28 September 2023, 17:38 WIB
Rayakan Maulid Nabi, UEA Gratiskan Biaya Parkir dan Tol
Ilustrasi/Net
rmol news logo Dalam rangka merayakaan Maulid Nabi Muhammad, penduduk di seluruh wilayah Uni Emirat Arab (UEA) akan mendapatkan kesempatan untuk menikmati parkir gratis.

Pusat Transportasi Terpadu di Abu Dhabi pada Rabu (27/9) mengumumkan parkir gratis akan diberikan selama akhir pekan ini, dimulai dari Jumat hingga pukul 7.59 pagi Sabtu.

Selama periode ini, parkir tidak akan dikenai biaya, dan hal yang sama berlaku untuk tempat parkir di area mobil truk Mussafah M-18.

Seperti dimuat The National News, Kamis (28/9), meskipun parkir gratis tersedia, pihak berwenang tetap mengingatkan pengemudi untuk tetap menghindari parkir di area terlarang yang dapat menghambat pergerakan lalu lintas.

Mereka juga mendorong pengendara untuk mematuhi peraturan parkir dan menghindari parkir di kawasan pemukiman.

Selain parkir gratis, tarif tol Darb juga akan dibebaskan pada Jumat, dan tarif akan berlaku kembali pada Sabtu selama jam sibuk reguler antara pukul 07.00 hingga 09.00 dan pukul 17.00 hingga 19.00.

Pemerintah Kota Sharjah juga telah mengumumkan bahwa parkir umum di seluruh kota akan diberikan secara gratis mulai Kamis ini.

Perayaan Maulid Nabi Muhammad biasanya akan menjadi momen refleksi yang tenang di negara UEA, dengan sektor swasta dan publik, serta sekolah di seluruh negeri akan diberikan hari libur untuk memperingati kesempatan tersebut. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA