Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pesawat Mogok, PM Trudeau Perpanjang Masa Tinggal di India

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Senin, 11 September 2023, 12:05 WIB
Pesawat Mogok, PM Trudeau Perpanjang Masa Tinggal di India
Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau dan putera, Xavier Trudeau/Net
rmol news logo Seluruh delegasi Kanada, termasuk Perdana Menteri Justin Trudeau, memperpanjang masa tinggalnya di New Delhi, India, setelah pesawatnya mengalami kerusakan mekanis pada Minggu (10/9).

Trudeau yang sejak Jumat berada di India untuk menghadiri KTT G20, dijadwalkan  kembali ke Kanada pada Minggu, setelah ia dan para pemimpin lainnya meletakkan karangan bunga di makam Mahatma Gandhi.

Namun, pesawatnya dikabarkan mogok, sehingga membuat Trudeau serta seluruh delegasinya menginap satu malam di New Delhi.

Mengutip Malay Mail, Senin (11/9), Kantor Perdana Menteri Kanada telah mengonfirmasi insiden tersebut, dengan mengatakan bahwa angkatan udaranya telah memberi tahu delegasi bahwa mereka mengalami kesulitan teknis.
 
“Masalah-masalah ini tidak bisa diperbaiki dalam semalam, delegasi kami akan tinggal di India sampai pengaturan alternatif dibuat,” bunyi pernyataan dari Kantor Trudeau, dikutip dari Komisi Tinggi Kanada di New Delhi.

Belum diketahui kapan pesawat yang diidentifikasi sebagai Airbus itu dapat beroperasi kembali, namun CTV Kanada melaporkan  bahwa ini insiden kerusakan ini bukan pertama kalinya yang dialami pesawat tersebut. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA