Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rusia Kecam Perintah Penutupan Konsulat di Jerman

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Kamis, 01 Juni 2023, 10:44 WIB
Rusia Kecam Perintah Penutupan Konsulat di Jerman
Kedutaan Besar Rusia di Berlin/Net
rmol news logo Rusia mengutuk keputusan Jerman yang meminta mereka untuk menutup empat dari lima konsulatnya di negara itu.

Dalam sebuah pernyataan, Kementerian Luar Negeri Rusia mengatakan langkah tersebut dapat membahayakan hubungan antar kedua negara.

"Permintaan Jerman untuk menutup konsulat jenderal Rusia di Hamburg, Leipzig, Munich dan Frankfurt-on-Mein, sebelum 31 Desember tahun ini, merupakan langkah tidak ramah yang ditujukan untuk penghancuran hubungan bilateral," kata kementerian itu, pada Rabu (31/5).

Seperti dimuat Anadolu Agency, Kamis (1/6), langkah tersebut dilakukan Berlin setelah Moskow memecat dan membatasi jumlah staf kedutaan mereka di Rusia.

Namun, menurut pernyataan dari pihak Moskow, Jermanlah yang lebih dulu memprakarsai pengusiran massal diplomat mereka dari negara itu, dengan dalih memberantas jaringan mata-mata di negaranya, yang dianggap Rusia sebagai alasan yang dibuat-buat.

“Pihak Rusia dengan tegas menolak upaya apa pun oleh Berlin untuk membebaskan diri dari kesalahan mereka atas eskalasi yang terus-menerus dipaksakan. Kami sekali lagi meminta otoritas Jerman untuk berhenti,” tambah kementerian itu.

Rusia sekali lagi menegaskan dan memperingatkan bahwa mereka akan bertindak sesuai dengan tindakan yang terus dilakukan Jerman. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA