Setelah Drama Skandal Korupsi, Mantan Presiden Afsel Jacob Zuma Menyerahkan Diri Ke Polisi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 08 Juli 2021, 16:28 WIB
Setelah Drama Skandal Korupsi, Mantan Presiden Afsel Jacob Zuma Menyerahkan Diri Ke Polisi
Mantan Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma/Net
rmol news logo Mantan Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma dikabarkan telah menyerahkan diri ke polisi setelah berbagai drama panjang terkait kasus korupsi yang menjeratnya.

Kabar itu dikonfirmasi oleh jurubicara kepolisian Lirandzu Themba dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip Al Jazeera, Rabu (7/7).

Menurut Themba, Zuma telah ditahan oleh polisi sesuai dengan putusan Mahkamah Konstitusi pada pekan lalu.

Berdasarkan putusan pengadilan, Zuma divonis 15 bulan penjara karena melanggar perintah pada Februari untuk memberikan bukti dalam penyelidikan korupsi ketika ia menjabat sebagai presiden dari 2009 hingga 2018.

Polisi telah memberi isyarat bahwa mereka akan menangkap Zuma pada Rabu jika dia tidak hadir di kantor polisi.

Bahkan ratusan pendukungnya, beberapa dari mereka bersenjatakan senjata, tombak dan tameng, telah berkumpul di dekat rumah Zuma di Nkandla, provinsi KwaZulu-Natal (KZN), untuk mencoba mencegah penangkapannya.

Namun pada akhirnya, Zuma yang berusia 79 tahun memutuskan untuk pergi diam-diam.

Sebuah konvoi mobil yang diyakini membawa Zuma melaju keluar dari wismanya dengan kecepatan tinggi sekitar 40 menit sebelum batas waktu baginya untuk menyerahkan diri.

Zuma dipaksa keluar dari jabatannya pada 2018 dan digantikan oleh Cyril Ramaphosa setelah masa jabatan 9 tahunnya yang diwarnai oleh skandal korupsi dan noda kronisme. Kritikus menjulukinya sebagai "presiden Teflon" karena ia selalu menghindari keadilan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA