Pasca Kecelakaan Jet Tempur, Lima Marinir AS Masih Menghilang Di Jepang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Kamis, 06 Desember 2018, 19:25 WIB
Pasca Kecelakaan Jet Tempur, Lima Marinir AS Masih Menghilang Di Jepang
Operasi pencarian dan penyelamatan/BBC
rmol news logo Tim penyelamat masih terus melakukan operasi pencarian dan penyelamatan besar di Jepang pada hari ini (Kamis, 6/12) untuk mencari lima marinir Amerika Serikat yang hilang.

Mereka hilang setelah setelah dua pesawat dengan tujuh awak bertabrakan dan jatuh ke laut di Jepang hari ini.

Menteri Pertahanan Jepang Takeshi Iwaya mengatakan sembilan pesawat Jepang dan tiga kapal ikut ambil bagian dalam operasi penyelamatan.
Dua marinir berhasil diselamatkan. Salah satunya dalam kondisi baik, sedangkan satu lainnya dalam kondisi cedera dan segera dilarikan ke rumah sakit.

Dua pesawat yang terlibat kecelakaan itu adalah jenis C-130 dan F-18. Kedua pesawat tempur itu berbasis di Iwakuni dekat Hiroshima. Ada lima personel di C-130 dan dua di F-18.

BBC
mengabarkan bahwa ada asumsi kedua pesawat jatuh saat latihan pengisian bahan bakar udara.

Marinir pertama diselamatkan sekitar empat jam setelah kecelakaan. Sementara marinir yang kedua ditemukan 10 jam setelah tabrakan.

Korps Marinir Amerika Serikat belum secara resmi mengkonfirmasi hal ini. Mereka hanya menggambarkan insiden itu sebagai "kecelakaan". [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA