Pertemuan Trump Dan Xi Jinping Di Argentina Berjalan Baik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Minggu, 02 Desember 2018, 08:17 WIB
Pertemuan Trump Dan Xi Jinping Di Argentina Berjalan Baik
Xi Jinping dan Trump di jamuan makan malam/Reuters
rmol news logo Pembicaraan yang dilakukan antara Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Presiden China, Xi Jinping di jamuan makan malam pasca KTT G20 di Bueos Aires pada Sabtu (1/12) berjalan dengan baik.

Begitu keterangan dari salah seorang pembantu Gedung Putih, yakni kepala ekonom White House Larry Kudlow, seperti dimuat Reuters. Namun dia tidak memberikan penjelaan lebih lanjut soal hasil pertemuan itu.

Pernyataan singkat itu menunjukkan bahwa mungkin ada kemajuan untuk meredakan perang tarif yang terjadi antara kedua negara.

Meksi begitu, belum ada pihak yang secara resmi mengeluarkan pernyataan soal hasil pertemuan tersebut.

Pertemuan itu sendiri dihadiri oleh Trump dan Xi, beserta sejumlah pejabat tinggi masing-masing negara.

Kedua negara diketahui telah terkunci dalam perselisihan ekonomi yang telah menggerogoti pasar keuangan global dan membebani ekonomi dunia.

Di awal pertemuan, Trump mengatakan kepada Xi bahwa dia berharap mereka akan mencapai sesuatu yang hebat dalam perdagangan untuk kedua negara.

Kedua pemimpin menyelesaikan pembicaraan mereka setelah sekitar 2,5 jam pertemuan, tanpa ada pernyataan resmi yang dirilis. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA