Malala mendesak agar Jonathan melakukan aksi yang lebih untuk membebaskan lebih dari 200 gadis yang diculik oleh kelompok militan Boko Haram sejak pertengahan April lalu.
Selian itu, Malala juga mendesak agar Jonathan menemui keluarga dari para gadis yang diculik yang berasal dari wilayah Chibok Nigeria.
Dalam pernyataanya pasca bertemu dengan Malala, Jonathan menyebut ia akan bertemua dengan orang tua para korban penculikan yang sedang berada di Abuja.
"Untuk secara pribadi menghibur dan meyakinkan mereka," kata Jonathan.
"Teror relatif baru di sini dan berurusan dengan terorisme merupakan tantangan. Tantangan besar dalam menyelamatkan gadis-gadis Chibok adalah kebutuhan untuk memastikan bahwa mereka diselamatkan hidup-hidup," sambungnya seperti dikabarkan
BBC.
Boko Haram beberapa waktu terakhir menjadi sorotan internasional setelah melakukan serngakaian aksi penculikan serta serangan terhadap warga sipil Nigeria.
Ulah kelompok tersebut yang tak terbendung itu mebuat pemerintahan Jonathan menghadapi kritik karena dinilai tidak dapat mengambil kontrol negaranya sendiri.
[mel]
BERITA TERKAIT: