Kembali Berulah, Boko Haram Serang Empat Desa Kristiani di Nigeria

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Senin, 30 Juni 2014, 11:49 WIB
Kembali Berulah, Boko Haram Serang Empat Desa Kristiani di Nigeria
ilustrasi/net
rmol news logo Kelompok militan Nigeria Boko Haram kembali berulah. Kali ini kelompok tersebut menyerang empat desa Kristiani di wilayah utara negara bagian Borno pada Minggu (29/6).

Menurut keterangan warga dan pemimpin agama yang menjadi saksi, sejumlah pria bersenjata menggunakan sepeda motor tiba-tiba saja menyerang desa Kwanda, Ngurojina, Karagau, dan Kautikari dengan melepaskan tembakan dan melempar bahan peledak ke rumah-rumah dan gereja-gereja.

Empat desa tersebut terletak tidak jauh dari wilayah Chibok, di mana lebih dari 200 gadis belasan tahun diculik Boko Haram pada 14 April lalu.

"Kami telah memastikan bahwa 30 mayat sejauh ini telah ditemukan di empat desa diserang oleh orang-orang bersenjata," kata seorang pendeta Kristen di Chibokk Enoch Mark kepada CNN.

Namun ia memprediksi bahwa jumlah tersebut masih akan bertambah. Mengingat banyaknya warga yang ditembak mati ketika bersembunyi ataupun lari ke semak-semak.

"Kami sekarang harus menunggu sampai situasi tenang untuk menjelajahi semak-semak dan mengumpulkan mayat," kata Mark.

Sejumlah warga yang berhasil selamat melarikan diri ke daerah-daerah terdekat termasuk kota Maiduguri.

Sejumlah serangan dan aksi teror yang dilakukan oleh kelompok Boko Haram di Nigeria semakin menjadi-jadi sejak beberapa bulan terakhir. Selain melakukan penculikan ratusan gadis remaja April lalu, kelompok tersebut juga kerap melakukan penyerangan disertai pembunuhan di sejumlah wilayah di Nigeria. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US