Pecahkan Kebekuan, AS Gelontorkan Dana dan Kirim Apache Bagi Mesir

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Senin, 23 Juni 2014, 11:04 WIB
Pecahkan Kebekuan, AS Gelontorkan Dana dan Kirim Apache Bagi Mesir
john kerry/net
rmol news logo Amerika Serikat (AS) membuka kembali aliran bantuan kepada Mesir yang sebelumnya dibekukan sejak lengsernya Presiden Mohammed Morsi tahun lalu.

Seperti dikabarkan BBC (Minggu, 22/6), AS telah menggelontorkan dana bantuan militer bagi Mesir sebesar 575 juta dolar AS. Bantuan tersebut diberikan kepada Mesir sekitar 10 hari lalu, setelah mendapat persetujuan dari Kongres. Dana bantuan tersebut akan digunakan untuk membayar kontrak pertahanan yang ada.

Di samping membeirkan bantuan dana, AS juga berjanji akan memberikan 10 helikopter serang Apache untuk digunakan oleh tentara Mesir untuk menghalau serangan militan di semenanjung Sinai.

"Apache akan segera datang," tegas Kerry dalam sebuah kesempatan konferensi pers.

Selain membahas soal aliran dana dan bantuan militer, AS juga memperluas isu pembahasan dengan Mesir yakni terkait kebebasan serta hak universal bagi seluruh warga Mesir. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA