Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Di TEI 2024, Bank Mandiri Siapkan Wirausaha Hadapi Era Global

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 10 Oktober 2024, 16:13 WIB
Di TEI 2024, Bank Mandiri Siapkan Wirausaha Hadapi Era Global
Bank Mandiri turut mendukung wirausaha berkembang lewat event Trade Expo Indonesia (TEI) 2024/Ist
rmol news logo Dukungan terhadap ekonomi dan wirausaha untuk naik kelas konsisten diberikan Bank Mandiri. Terbaru, perbankan BUMN ini turut terlibat dalam Trade Expo Indonesia (TEI) 2024 di ICE BSD City, Tangerang yang berlangsung sejak 9 sampai 12 Oktober 2024.

"Acara ini tidak hanya kesempatan bagi wirausaha lokal, tetapi juga platform untuk membangun jaringan bisnis yang lebih luas karena dihadiri lebih dari 130 negara," kata Direktur Utama Bank Mandiri, Darmawan Junaidi, Kamis, 10 Oktober 2024. 

“Dengan ribuan calon pembeli yang akan hadir dari lebih 130 negara, acara ini tidak hanya menjadi kesempatan bagi wirausaha lokal untuk menunjukkan keunggulan produk mereka, tetapi juga menjadi 

Keterlibatan Bank Mandiri dalam TEI 2024 menjadi bagian dari misi mendukung pengembangan UMKM dan memperkuat perekonomian Indonesia. Mandiri percaya, pelaku usaha lokal bisa meningkatkan kualitas dan daya saing produknya melalui akses yang lebih baik ke pasar internasional.

Selain berfokus pada event peningkatan ekspor dan menarik minat investor asing, TEI juga menyajikan serangkaian kegiatan seperti business matching, business counseling, seminar internasional, serta buyers night.

Untuk itu, Bank Mandiri turut mengikutsertakan wirausaha serta UMKM binaan terpilih dari program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL), Wirausaha Muda Mandiri (WMM), dan Rumah BUMN.

Produk-produk yang dipamerkan akan mencakup kategori food, beverages & agriculture product dan home living.

Menurutnya, seluruh produk tersebut telah memenuhi standar ekspor dan memiliki legalitas usaha yang jelas, sehingga siap untuk bersaing di pasar internasional.

“Kami berharap melalui partisipasi di TEI 2024, produk-produk UMKM ini dapat mengukuhkan posisinya di pasar global dan mendapatkan pengakuan yang lebih luas,” tambah Darmawan. 

Dukungan Bank Mandiri ke TEI 2024 juga mencakup persiapan hingga pelaksanaan acara, termasuk serangkaian roadshow ke tujuh kota untuk memberikan wawasan dan edukasi kepada para exhibitor dan pengunjung.

“Kami berkomitmen membantu networking antara berbagai pelaku usaha, investor, dan stakeholder lainnya melalui kegiatan business matching selama acara," tandasnya. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA