Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PLN Icon Plus Perkenalkan MyICON+ untuk Optimalisasi Pelayanan Pelanggan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Senin, 05 Agustus 2024, 18:34 WIB
PLN Icon Plus Perkenalkan MyICON+ untuk Optimalisasi Pelayanan Pelanggan
Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi/Ist
rmol news logo .PLN Icon Plus meluncurkan aplikasi MyICON+ untuk menyediakan layanan terpadu serta memudahkan pengguna dalam mengakses berbagai layanan yang ditawarkan. 

MyICON+ dirancang sebagai superapp yang menawarkan one stop solution bagi pelanggan, serta mengintegrasikan berbagai fitur untuk memberikan pengalaman yang lebih baik dan efisien.

Aplikasi MyICON+ menyediakan berbagai fitur unggulan yang mencakup layanan laporan gangguan, layanan ICONNET, serta Wifi Extender. 

Dengan fitur laporan gangguan, pengguna dapat dengan mudah melaporkan masalah serta memantau proses perbaikan secara real-time

Sedangkan fitur layanan ICONNET menawarkan koneksi internet yang andal dan cepat melalui jaringan fiber optic end-to-end.

"MyICON+ adalah bentuk nyata komitmen PLN Icon Plus untuk terus berinovasi dan memberikan layanan terbaik bagi pelanggan," kata Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi dalam keterangannya, Senin (5/8).

Dengan aplikasi MyICON+, Ari berharap dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pelanggan dalam mengakses berbagai layanan PLN Icon Plus secara cepat dan efisien.

Aplikasi MyICON+ juga dilengkapi dengan fitur monitoring yang memungkinkan pengguna untuk memantau penggunaan bandwidth dan kinerja layanan mereka. 

Aplikasi MyICON+ juga mendukung layanan Triple Play yang mencakup internet, televisi, dan telepon. rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA