Dimensy.id
Apollo Solar Panel

bank bjb Masuk Kategori Emiten Main Index, High Growth dan High Dividend

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Minggu, 28 Juli 2024, 09:09 WIB
bank bjb Masuk Kategori Emiten Main Index, High Growth dan High Dividend
Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi menerima apresiasi atas kinerja positif bank bjb/Ist
rmol news logo PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb) meraih apresiasi sebagai emiten yang memiliki kinerja positif pada Indeks TEMPO-IDNFinancials 52.
 
Apresiasi ini diterima langsung oleh Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi dalam malam apresiasi emiten yang diselenggarakan di Novotel Balikpapan, Kalimantan Timur, Jumat (26/7).

"Kami merasa sangat terhormat dapat diakui dalam kategori  Emiten Main Index, High Growth, dan High Dividend. Ini adalah bukti nyata dari komitmen kami untuk terus berkembang dan memberikan nilai tambah bagi para pemegang saham dan nasabah," ujar Yuddy dalam keterangannya, Minggu (28/7).

Indeks TEMPO-IDNFinancials terdiri dari 52 emiten dengan kinerja keuangan yang stabil dan bisa diandalkan, dan memiliki empat indeks tematik, yakni Main Index, High Dividend, High Growth dan High Market Cap.
 
Indeks TEMPO-IDNFinancials 52 diluncurkan sebagai tanggapan kebutuhan pelaku pasar modal terhadap indeks saham yang mencerminkan kondisi pasar terkini.
 
Menurut Yuddy, penghargaan tersebut mencerminkan strategi dan kebijakan yang dijalankan perusahaan dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan investasi sudah tepat.

“Ini menjadi tonggak penting bagi bank bjb dalam mengembangkan inovasi dan layanan untuk memberikan nilai tambah bagi semua pemangku kepentingan,” pungkas Yuddy. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA