Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pos Indonesia Bakal Transformasi Jadi Holding Logistik BUMN

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Kamis, 25 Juli 2024, 18:05 WIB
Pos Indonesia Bakal Transformasi Jadi Holding Logistik BUMN
Pos Indonesia/Net
rmol news logo Perusahaan pelat merah, PT Pos Indonesia, bakal menjadi Holding Logistik Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

"Ke depan Pos Indonesia akan menjadi logistic company. Kami disiapkan menjadi Holding Logistik. Pos Indonesia akan beralih dari networking ke perusahaan logistik," kata Direktur Utama PT Pos Indonesia Faizal Rochmad Djoemadi, dikutip Kamis (25/7).

Menurutnya, saat ini perusahaannya sedang dalam proses transformasi menuju perusahaan logistik, setelah sebelumnya bertransformasi dari perusahaan jaringan ke platform company.

Sebagai bagian dari transformasi ini, Pos Indonesia telah ditunjuk sebagai Project Management Officer (PMO) untuk Klaster Logistik BUMN, sebelum nantinya menjadi Holding Logistik BUMN.

"Melalui pembentukan BUMN Klaster Logistik, terdapat potensi terbentuknya layanan logistik secara end-to-end yang dimiliki oleh anggota Klaster BUMN Logistik, sehingga menjadi keunggulan kompetitif untuk memperkuat posisi layanan BUMN dalam pasar logistik nasional," jelasnya.

Faizal berharap, dengan adanya Holding Logistik, biaya logistik di Indonesia bisa menjadi lebih efisien dan terjangkau. 

Saat ini, biaya logistik di Indonesia kata Faizal masih tinggi mencapai 23 persen, dibandingkan dengan rata-rata global yang hanya 12 persen.

Ia juga menekankan pentingnya melanjutkan pondasi yang telah diletakkan oleh Menteri BUMN Erick Thohir untuk mencapai visi Indonesia Emas 2045. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA