Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Maskapai Emirat Berminat Tambah Penerbangan ke Bali dan Jakarta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 14 Mei 2024, 10:45 WIB
Maskapai Emirat Berminat Tambah Penerbangan ke Bali dan Jakarta
Emirates Airline/Net
rmol news logo Maskapai penerbangan Emirates Airline berencana menambah jumlah penerbangan ke Indonesia.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan hal itu usai melakukan kunjungan kerja ke Uni Emirat Arab (UEA) pada awal Mei 2024.

Selama di UEA, Sandiaga melakukan pertemuan dengan maskapai Emirates. Dalam kesempatan itu, disebutkan bahwa perlu ada penambahan frekuensi penerbangan ke Bali dan Jakarta, serta potensi direct flight ke 5 DSP (Destinasi Super Prioritas), dan berbagai kolaborasi untuk memperkuat nilai tambah pariwisata Indonesia.

“Yang paling menarik adalah harapan dari Emirates untuk menambah jumlah penerbangan ke Bali dan destinasi super prioritas,” kata Sandi dalam konferensi pers di Kantor Kemenparekraf, dikutip Selasa (14/5).

Maskapai jenis Airbus A380 dengan penerbangan tujuan Bali sangat diminati oleh wisatawan mancanegara (wisman), diakuinya penerbangan diutamakan untuk waktu penerbangan pagi hari.

Maskapai Emirat juga mengusulkan penambahan penerbangan selain di Bali, yakni Jakarta dan Surabaya. Namun diakui Sandiaga, bandara di Surabaya masih terkendala aspek teknis untuk kesiapan menyambut maskapai yang berpusat di Dubai itu. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA