Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Beras Premium Langka, Begini Penjelasan Menko Perekonomian

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Rabu, 14 Februari 2024, 12:51 WIB
Beras Premium Langka, Begini Penjelasan Menko Perekonomian
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto/RMOL
rmol news logo Pasokan beras jenis premium yang langka di pasaran belakangan ini menjadi perhatian Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

Airlangga menuturkan saat ini persediaan beras di Badan Urusan Logistik (Bulog) cukup banyak, dan permasalahan langkanya beras premium di toko ritel telah dibahas bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Pertama stok bulog itu ada 1,2 juta ton. Kemarin dibahas dengan Bapak Presiden (terkait) stabilitas harga atau SPHP (stabilitas pasokan dan harga pangan) yang perlu ditingkatkan dari biasanya, sampai 150 ribu dinaikan ke 250ribu, kemudian diminta untuk distribusinya dipermudah,” ucap Airlangga di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (14/2).

Ia mengurai SPHP untuk beras yang biasanya dalam bentuk kiloan yang lebih besar atau di atas 10kg agar dikemas ulang menjadi 5kg agar memudahkan masyarakat untuk membeli.

“Jadi untuk beberapa wilayah distribusi, silahkan pakai kiloan yang lebih besar dan di lapangan diberi kesempatan untuk dilakukan repackaging. Katakanlah dari ukuran 20kg 50 kg ke 5kg,” katanya.

“Dan ongkosnya diganti. Itu kemarin solusi yang diberikan,” demikian Airlangga Hartarto. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA