Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Efek Libur Panjang, 181.431 Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Jumat, 09 Februari 2024, 11:18 WIB
Efek Libur Panjang, 181.431 Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek
Ilustrasi/Net
rmol news logo Sebanyak 181.431 kendaraan terpantau telah meninggalkan wilayah Jabodetabek sejak Rabu (7/2).

Laporan itu disampaikan PT Jasa Marga Tbk, dengan mengatakan bahwa angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama, yaitu GT Cikupa (menuju arah Merak), GT Ciawi (menuju arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (menuju arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (menuju arah Bandung).

Dalam pernyataannya, Jasa Marga mengatakan bahwa volume lalu lintas selama libur panjang Isra Mi'raj dan Tahun Baru Imlek 2024 ini meningkat secara signifikan dibandingkan lalin pada hari biasa.

"Total volume lalin yang meninggalkan wilayah Jabotabek ini meningkat 37,05 persen jika dibandingkan lalin normal (132.387 kendaraan)," ujar Corporate Communication & Community Development Group Head, Lisye Octaviana dalam keterangan resmi, dikutip Jumat (9/2).

Selain itu, distribusi lalu lintas meninggalkan Jabotabek terpantau menuju pada tiga arah yaitu mayoritas sebanyak 88.462 kendaraan (48,76 persen) menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung).

Selain itu, 53.493 kendaraan (29,48 perden) menuju arah Barat (Merak) dan 39.476 kendaraan (21,76 persen) lainnya terpantau menuju arah Selatan (Puncak). rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA