Dimensy.id
Apollo Solar Panel

24.000 Ton Beras Impor Asal Vietnam Tiba di Jakarta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Kamis, 12 Oktober 2023, 19:13 WIB
24.000 Ton Beras Impor Asal Vietnam Tiba di Jakarta
Representative Image/Net
rmol news logo Sebanyak 24.000 ton beras impor asal Vietnam dikabarkan telah tiba di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Kamis (12/10).

Pengiriman ini merupakan bagian dari penugasan impor beras pemerintah kepada Bulog yang harus mengamankan pasokan 2 juta ton beras hingga akhir 2023.

"Hari ini saya mengecek daripada kedatangan beras impor yang ditugaskan kepada Bulog. Kebetulan yang ada di pelabuhan sedang bongkar 24.000 ton," kata Direktur Utama perum Bulog, Budi Waseso alias Buwas.

Buwas menyebut bahwa pembongkaran beras impor dilakukan serentak di 17 pelabuhan lainnya seperti di Pelabuhan Tanjung Perak, Tanjung Emas dan,  Pelabuhan Malahayati, seperti dikutip dari Kompas TV.

Dalam penjelasannya, Buwas mengatakan pembongkaran beras impor tersebut berasal dari beberapa negara seperti Thailand, Vietnam, Myanmar, dan Pakistan.

"Jadi hari ini sebagian yang kita bongkar, saya lihat, cek yang di Jakarta Tanjung Priok, Tanjung Perak juga, Tanjung Emas juga," ujarnya.

Dirut Bulog itu pun lebih lanjut menjamin kondisi beras yang baik dan berkualitas dari beras impor yang telah dibongkar hari ini, yang akan dibawa menuju gudang Bulog di Jakarta dan Karawang.

"Tentu ini untuk kecukupannya sesuai dengan perhitungan kebutuhan setiap wilayah jadi kita lakukan seperti ini," tambahnya.

Datangnya pasokan impor dari Vietnam ini merupakan bagian dari 400 ribu ton beras yang disebut Jokowi sedang berada di dalam perjalanan, untuk menambah pasokan 1,6 juta ton beras yang telah diamankan di gudang Bulog. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA