Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pulihkan Kepercayaan Konsumen, Qantas Rombak Struktur Kepemimpinan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Kamis, 12 Oktober 2023, 11:24 WIB
Pulihkan Kepercayaan Konsumen, Qantas Rombak Struktur Kepemimpinan
Pimpinan maskapai Q?antas, Richard Goyder
rmol news logo Di tengah ketidakpercayaan publik yang meningkat, pimpinan maskapai Qantas, Richard Goyder, mengumumkan rencananya untuk pensiun pada akhir 2024 mendatang.

Langkah Goyder menyusul keputusan dewan lain termasuk Michael L'Estrange, yang akan pensiun bulan depan, dan Jacqueline Hey serta Maxine Brenner yang semuanya akan pensiun pada Februari 2024.

"Kedepannya, dewan ini diharapkan memiliki masa jabatan rata-rata tiga tahun untuk memberikan keseimbangan kepemimpinan baru dengan kesinambungan yang diperlukan," kata Goyder pada Rabu (11/10), seperti dimuat 9News.

“Sebagai dewan, kami mengakui masalah reputasi dan layanan pelanggan yang signifikan yang dihadapi grup dan menyadari bahwa akuntabilitas diperlukan untuk memulihkan kepercayaan,” lanjut Goyder dalam pernyataannya.

Qantas, katanya, telah melalui masa yang sangat sulit sejak operasi kami dihentikan selama pandemi.

“Pemulihannya tidak mudah, dan terjadi kesalahan," kata Goyder.

"Kami sekali lagi meminta maaf atas kesalahan yang kami lakukan," ujarnya.

Lima direktur, termasuk CEO saat ini Vanessa Hudson, akan bersaing dalam pemilihan pada RUPS tahun ini untuk mengisi kursi yang ditinggalkan Goyder.

Pria yang lahir tahun 1960 an itu mengatakan suksesi yang terukur dan teratur di tingkat dewan akan mendukung Hudson dan tim manajemen barunya.

“Pada dasarnya, grup ini berada dalam posisi yang sangat kuat untuk mengatasi tantangan-tantangan yang ada saat ini dan memberikan hasil yang memuaskan bagi seluruh pemangku kepentingan di tahun-tahun mendatang," ujarnya. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA