Dimensy.id
R17

OpenAI akan Luncurkan Kantor Pertama Asia di Tokyo

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 03 April 2024, 09:29 WIB
OpenAI akan Luncurkan Kantor Pertama Asia di Tokyo
Ilustrasi/Net
rmol news logo Tokyo telah dipilih pengembang ChatGPT, OpenAI, untuk meluncurkan basis pertamanya di Asia, dengan tujuan untuk menyediakan layanan korporat yang disesuaikan dan berpartisipasi dalam menciptakan kerangka tata kelola teknologi.

Dikutip dari Nikkei, Rabu (3/4), pendirian kantor akan dimulai pada bulan April ini.

Pendirian perwakilan di Jepang menyusul pertemuan Kepala Eksekutif OpenAI Sam Altman dengan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida di Tokyo pada bulan April lalu, setahun setelah perusahaan Amerika tersebut meluncurkan ChatGPT.

Ketika itu Altman menunjukkan ketertarikannya untuk mendirikan kantor di Jepang.

Dengan meningkatnya penggunaan AI generatif secara global, perusahaan yang berbasis di San Francisco ini telah memperluas jangkauan internasionalnya. Sebelumya pada tahun lalu, mereka membuka kantor di London dan Dublin. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA