Dimensy.id
R17

Ponsel Honor Magic 6 Pro Resmi Diluncurkan, Bisa Kendalikan Mobil dari Jarak Jauh

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Senin, 26 Februari 2024, 09:16 WIB
Ponsel Honor Magic 6 Pro Resmi Diluncurkan, Bisa Kendalikan Mobil dari Jarak Jauh
Ilustrasi/Net
rmol news logo Perusahaan teknologi China, Honor, resmi meluncurkan ponsel cerdas Magic 6 Pro terbarunya pada Minggu (25/2).

Dalam peluncurannya, Honor sekaligus memamerkan fungsi AI pelacak mata eksperimental yang memungkinkan pengguna membuka dan menggerakkan mobil dari jarak jauh hanya dengan melihat layar ponsel.

Alat ini sudah tersedia di China dan perusahaan sedang berupaya untuk mengintegrasikannya secara komersial di luar negeri.

“Kami sangat percaya pada kekuatan transformatif dari sinergi kolaboratif, terutama di era AI,” kata CEO Honor, George Zhao, seperti dikutip dari Reuters, Senin (26/2).

Selain ponsel cerdas, Honor pada Minggu juga meluncurkan laptop MagicBook Pro 16 barunya, dengan fitur AI yang memungkinkan pengguna untuk memindahkan aplikasi seperti aplikasi perpesanan antar perangkat, misalnya dari smartphone Android ke PC Windows.

Honor, yang saat ini dimiliki perusahaan milik negara Shenzhen Zhixin New Information Technology, dijual oleh Huawei Technologies pada November 2020 dan telah merilis sejumlah ponsel cerdas. rmol news logo article

EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA