Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ramadhan Sananta Ngaku Tengah Diincar Klub Asing

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Rabu, 23 Oktober 2024, 16:56 WIB
Ramadhan Sananta Ngaku Tengah Diincar Klub Asing
Striker Persis Solo, Ramadhan Sananta, saat membela Timnas Indonesia/NOC Indonesia
rmol news logo Striker Persis Solo Ramadhan Sananta berpeluang bermain di klub luar negeri. Dia mengaku telah mendapat tawaran dari klub asing yang identitasnya masih dirahasiakan. 

Wajar jika Sananta diincar klub asing. Hal ini tentu tidak lepas dari potensi dan jam terbang Sananta baik di level klub maupun timnas. Meski baru berumur 21 tahun, Sananta sudah 4 musim berkiprah di kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1, sejak melakoni debut di kompetisi ini pada musim 2021-2022 bersama Persikabo.

Tak hanya itu, Sananta juga tercatat sudah memiliki 12 caps bersama Timnas Indonesia dan membukukan 5 gol. Sehingga sangat wajar jika dia jadi incaran klub luar negeri.

"Ada (tawaran), tapi saya fokus ke Persis Solo dulu (karena masih) ada kontrak sampai Mei (2025)," sebut Sananta kepada wartawan di sela-sela peluncuran kerja sama PT LIB dengan Hyundai, Selasa, 22 Oktober 2024.

"(Klub) dari negara Asia Timur. Negara yang akan kita lawan nanti (di Kualifikasi Piala Dunia 2026)," imbuhnya, sedikit berteka-teki.

Adapun negara Asia Timur yang menjadi lawan Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 adalah China dan Jepang. 

Ketika nama Jepang disebut, Sananta hanya tersenyum. Dia tidak membantah, meski juga tidak mengiyakan. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA