Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pemain Abroad Mulai Gabung, Tim Garuda Jalani Latihan Taktik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Senin, 07 Oktober 2024, 16:45 WIB
Pemain <i>Abroad</i> Mulai Gabung, Tim Garuda Jalani Latihan Taktik
Timnas Indonesia bersiap untuk menghadapi Bahrain dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia/PSSI
rmol news logo Para pemain abroad alias yang berkarier di luar negeri berangsur-angsur menyusul skuad Timnas Indonesia yang sudah tiba di Bahrain sejak Minggu kemarin (6/10). Adapun sejumlah pemain abroad yang sudah datang antara lain Thom Haye, Sandy Walsh, Marselino Ferdinan, dan Ivar Jenner.

Seiring makin bertambahnya jumlah pemain Timnas Indonesia, pelatih Shin Tae-yong pun mulai memberikan porsi latihan taktik pada hari ini, Senin (7/10).

"Karena dari semalam (Minggu dinihari) perjalanan lama, jadi fokus hari ini (Minggu) pemulihan. Senin mulai latihan taktik," ucap Shin Tae-yong melalui keterangan yang dibagikan PSSI di forum wartawan, Senin (7/10).

Sebelumnya, 11 pemain dari Liga 1 telah berangkat dari Jakarta, pada Minggu dinihari WIB (6/10). Setelah menempuh perjalanan sekitar 16 jam, karena sempat transit di Turki, Rizky Ridho cs tiba di Bahrain. 

Tim Garuda langsung menggelar latihan perdananya di Bahrain hanya beberapa jam setelah mereka tiba. 

"Untuk cuaca tidak ada masalah, latihan jam 6 (pukul 18.00) sejuk apalagi pertandingan nanti jam 7 malam (pukul 19.00). cuaca tidak masalah hanya jetlag, itu saja yang perlu adaptasi," imbuh Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia akan dijamu Bahrain pada matchday 3 putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Laga tersebut akan digelar di Bahrain National Stadium, Kamis malam WIB (10/10). rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA