Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

2 Kali Kalah, Indonesia Tetap Lolos ke Babak 16 Besar Asian Games 2023

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Senin, 25 September 2023, 00:45 WIB
2 Kali Kalah, Indonesia Tetap Lolos ke Babak 16 Besar Asian Games 2023
Tim U-24 Indonesia lolos ke babak 16 besar sebagai salah satu peringkat ketiga terbaik cabor sepak bola Asian Games 2023/Dok NOC Indonesia
rmol news logo Indonesia lolos dari lubang jarum. Kekalahan kedua yang dialami Garuda Muda di babak kualifikasi Asian Games 2023 masih cukup untuk mengantarkan mereka ke babak 16 besar.

Ya, kekalahan 0-1 yang dialami Tim U-24 Indonesia dalam laga terakhir Grup F -dari Korea Utara di Stadion Zhejiang Normal University East, Minggu (24/9), tak menghentikan langkah Rizky Ridho ke babak berikutnya. Garuda Muda lolos sebagai satu dari empat peringkat ketiga terbaik.

Kemenangan tersebut membuat Korea Utara menduduki puncak klasemen Grup F dengan mengoleksi 9 poin dari 3 pertandingan. Sedangkan Indonesia berada di posisi ketiga dengan raihan 3 poin dan selisih gol 0.

Sementara itu, di waktu yang sama Kirgistan mampu menang telak 4-1 atas Taiwan di laga terakhir Grup F di Jinhua Sports Centre.

Kemenangan tersebut membuat Kirgistan mengoleksi 3 poin dengan selisih gol 0. Sedangkan Taiwan juga meraih 3 poin tapi selisih gol mereka minus 4.

Kirgistan berhak berada di tempat kedua karena jumlah gol yang dicetak di semua laga Grup F lebih baik dari Indonesia. Kirgistan lolos sebagai runner-up dan akan menghadapi Korea Selatan di babak 16 besar.

Di babak 16 besar, Indonesia U-24 diperkirakan akan melawan Uzbekistan pada laga yang digelar pada Rabu (28/9) di Stadion Shangcheng Sports Centre Stadium, Hangzhou, China.

Calon lawan Indonesia adalah antara Uzbekistan atau Hong Kong. Pada laga pertama Uzbekistan menang 1-0 atas Hongkong. Sementara laga kedua akan dilangsungkan Senin sore ini (25/9). rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA