Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Polres Garut Gelar Simulasi Pengamanan Jalannya Pemilu 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Rabu, 11 Oktober 2023, 03:55 WIB
Polres Garut Gelar Simulasi Pengamanan Jalannya Pemilu 2024
Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) persiapan Ops Mantap Brata 2023/RMOLJabar
rmol news logo Polres Garut menggelar kegiatan Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) persiapan Ops Mantap Brata 2023, di Lapangan Sarana Olahraga Ciateul, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Selasa (10/10).

Kegiatan tersebut, digelar untuk memastikan kesiapan personel Polres Garut dalam mengamankan Pemilu 2024.

“Simulasi sistem pengamanan kota (sispamkota) ini merupakan langkah strategis yang kami ambil untuk memastikan bahwa kami siap dan mampu menjaga keamanan selama proses Pemilu 2024," ujar Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha dikutip Kantor Berita RMOLJabar.

Dikatakan AKBP Yonky, simulasi itu digelar bekerjasama dengan berbagai instansi terkait, seperti TNI, KPU, dan Pemerintah Kabupaten Garut.

Dalam kegiatan itu, kata dia, disimulasikan kegiatan dengan kondisi nyata, seperti kondisi tenang, menengah, hingga kondisi merah atau anarkis.

"Strategi dan teknis pelaksanaan pengamanan sudah dilakukan sesuai dengan SOP yang tentunya berdasarkan undang-undang maupun peraturan Kapolri," kata Yonky.

Dia pun mengimbau agar masyarakat Kabupaten Garut tak ragu menggunakan hak pilihnya, karena Polri siap melakukan pengamanan Pemilu 2024.

Meski demikian, Yonky menekankan bahwa semua wajib bergandengan tangan untuk memastikan kelancaran dan keamanan agenda 5 tahunan tersebut.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA