Pasangan bakal Capres Anies Baswedan dan bakal Cawapres Muhaimin Iskandar alias Cak Imin di kawasan Monumen Mandala Pembebasan Irian Barat di Jalan Jenderal Sudirman Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (24/9)/Ist
Anies mengaku merasa takjub dengan banyaknya pendukung yang memadati kawasan Monumen Mandala Pembebasan Irian Barat di Jalan Jenderal Sudirman Kota Makassar.
"Luar biasa sambutan dan kemeriahan pagi ini, sampai
speechless," ungkap Anies seperti dikutip
Kantor Berita Politik RMOL melalui akun Instagram resminya.
Anies dan Cak Imin ke Makassar untuk menghadiri kegiatan jalan gembira. Namun yang spesial, hari ini juga sekalian merayakan hari ulang tahun Cak Imin yang ke-57.
Pasangan yang dijuluki Amin alias Anies-Muhaimin ini turut didampingi partai pengusungnya yang tergabung di Koalisi Perubahan untuk Persatuan yakni Nasdem, PKS dan PKB.
"Lebih dari 1 juta orang berkumpul merangkai energi perubahan," tulis Cak Imin lewat akun Instagramnya.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: