Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Hari Ini, Sebanyak 2.124 Personel TNI-Polri Disiagakan di Jakarta Pusat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Sabtu, 24 Juni 2023, 07:48 WIB
Hari Ini, Sebanyak 2.124 Personel TNI-Polri Disiagakan di Jakarta Pusat
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Komarudin/Net
rmol news logo Sebanyak 2.124 personel gabungan TNI-Polri disiagakan di wilayah Jakarta Pusat pada Sabtu (24/6). Setidaknya ada dua event besar yang akan diamankan, yaitu Haul Bung Karno dan konser K-Pop.

"Untuk wilayah Jakarta Pusat menerima BKO 2.124 personel gabungan TNI untuk wilayah Jakarta Pusat dan seluruh kegiatan di JIExpo, Street Race, ada konser Korea di GBK juga," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Komarudin saat dihubungi Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (24/6).

Lanjut Komarudin, komposisi terbanyak penempatan personel berada di wilayah Gelora Bung Karno (GBK). Namun, dirinya tidak menyebut secara spesifik jumlah personel yang berjaga di wilayah tersebut.

"Tentu kita lihat sesuai dengan potensi ya, kebutuhan kalau terbanyak ada di GBK karena GBK ada kegiatan Haul Bung Karno sekaligus ada konser Korea (K-Pop)," kata Komarudin.

Acara puncak perayaan Bulan Bung Karno (BBK) 2023 akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Sebanyak ratusan ribu kader PDIP dikabarkan akan memenuhi acara tersebut.

Di malam harinya, akan ada konser artis K-Pop Lee Seung-gi di Istora Senayan, Jakarta pada pukul 19.00 WIB. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA