Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto, yang pernah menjabat sebagai Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, memastikan akan mengusut tuntas dugaan kebocoran dokumen.
"Saya tahu persis perkara itu, jadi saya yakin, walaupun pelan tapi enggak apa-apa, yang namanya penyelidikan kita masih mengumpulkan yang namanya saksi-saksi, nanti mungkin ada dokumen-dokumen atau petunjuk-petunjuk lain yang terkait dengan perkara itu sendiri. Kebetulan pada saat itu saya masih menjabat deputi, sehingga sedikit banyak saya tahu tentang itu," kata Karyoto di Polda Metro Jaya, Selasa (20/6).
Lanjut Karyoto, kasus ini juga telah menyorot perhatian publik.
Karena itu, Polda Metro Jaya bertanggung jawab untuk mengusut tuntas kasus ini.
"Karena ini kami anggap perkara yang menyita banyak perhatian karena pelapornya banyak sekali, kan kami pertanggungjawaban kepada pelapor harus bicara apa," imbuh Karyoto.
Tidak menutup kemungkinan, saat tahap penyidikan, pihak kepolisian akan memeriksa unsur pimpinan KPK.
"Kami sekarang baru pemeriksaan saksi-saksi dan pengumpulan dokumen-dokumen. Secara detail belum bisa kami ceritakan nanti mungkin dalam waktu ke depan kalau kami sudah dapatkan saksi-saksi lengkap, kami juga akan menginjak kepada fase berikutnya," ujar Karyoto.
BERITA TERKAIT: