Dalam acara pisah sambut yang digelar di Polda Metro Jaya, Senin (3/4), Fadil mengucapkan terima kasih kepada jajaran yang telah membantu dirinya selama menjabat Kapolda Metro Jaya.
Bahkan, Fadil juga berterima kasih kepada jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) DKI Jakarta dan seluruh lapisan masyarakat yang telah bekerja sama dengan dirinya.
"Saya ingin berterima kasih kepada seluruh anggota Polda Metro Jaya dan seluruh masyarakat Jakarta serta seluruh jajaran Forkopimda, TNI, kemudian Pemda. Teman-teman mahasiswa buruh tokoh masyarakat para kiai, ulama, habaib, pendeta, romo yang sudah banyak mendukung saya dalam kerja bersama, bergerak bersama dalam menjaga Jakarta sebagai rumah bersama bangsa ini. Salam hormat saya doakan semuanya sehat," kata Fadil.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebelumnya resmi melantik tujuh perwira tinggi Polri sebagai kapolda.
Salah satunya Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto menggantikan Irjen Fadil Imran yang menduduki posisi Kabaharkam Mabes Polri.
BERITA TERKAIT: