Selamat Idul Fitri
Selamat Idul Fitri Mobile
Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi Bela-belain Tinggalkan KTT APEC demi Muktamar Muhammadiyah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Sabtu, 19 November 2022, 10:20 WIB
Jokowi Bela-belain Tinggalkan KTT APEC demi Muktamar Muhammadiyah
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo saat memberi sambutan dalam pembukaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah/RMOL
rmol news logo Presiden Joko Widodo mengaku rela melewatkan rangkaian kerja di luar negeri demi bisa menghadiri langsung Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Sabtu (19/11).

Sebelum bertolak ke Muktamar ke-48 Muhammadiyah di Solo, Presiden Jokowi mengaku tengah disibukkan dengan agenda luar negeri yang begitu padat.

"Saya sangat senang dan merasa terhormat bisa hadir di Muktamar Muhammadihan dan Aisyiyah pada pagi hari ini dan alhamdulillah saya dan Bu Iriana bisa bersilaturahmi langsung dengan bapak ibu semuanya," kata Presiden Jokowi mengawali sambutannya.

Kepala Negara mengaku tiba di Solo pada Kamis malam (18/11) pukul 23.00 WIB. Sebelumnya, Presiden berada di Bangkok, Thailand untuk mengikuti KTT APEC. Bahkan berdasarkan jadwal, agenda tersebut seharusnya baru selesai Sabtu sore ini.

"Tetapi karena hormat saya, respect saya terhadap undangan dari PP Muhammadiyah dan PP Aisyiyah, maka saya pulang duluan mendahului pemimpin-pemimpin yang lain supaya bisa berjumpa dengan bapak ibu semuanya," kata Jokowi lalu disambut tepuk tangan seisi Stadion Manahan Solo.

Presiden Jokowi hadir didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi, dan Menko PMK Muhadjir Effendi.

Kemudian, hadir pula Wapres ke-10 RI Jusuf Kalla, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Menhan Prabowo Subianto, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Ketua DPR RI Puan Maharani hingga Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA