Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Polisi Ungkap Peran Terduga Teroris Yang Ditangkap Di Deli Serdang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Jumat, 02 Juli 2021, 13:58 WIB
Polisi Ungkap Peran Terduga Teroris Yang Ditangkap Di Deli Serdang
Satu terduga teroris tengah digelandang oleh Densus 88/Net
rmol news logo Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror kembali melakukan operasi penangkapan terhadap terduga teroris. Bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-75 pada 1 Juli kemarin, satu terduga teroris ditangkap di Deli Serdang, Sumatera Utara.

Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan mengatakan, terduga teroris berinsial BA ini, beberapa kali terlibat dalam rangkaian aksi teror berupa mengikuti pelatihan menembak bersama Jamaah Islamiyah.

"Keterlibatannya itu tahun 2015 dia mengikuti latihan menembak bersama anggota rodifah isobah barat kodimah barat Jemaah Islamiyah (JI)," kata Ahmad kepada wartawan di Jakarta, Jumat (2/7).

Selain itu, sambung dia, pada tahun sebelumnya yakni 2014, BA teridentifikasi menyimpan senjata api yang digunakan untuk latihan kelompoknya.

Peran BA ini, kata Ahmad cukup vital, karena di tahun 2016 ia pernah menjabat sebagai ketua khidmat rodifah isobah barat Jamaah Islamiyah.

"Lalu sejak 2017 terpilih sebagai ketua koperasi attoyibah yang merupakan koperasi milik rodifah isobah JI dan sebagai penanam modal koperasi attoyibah tersebut," tandas Ahmad.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA