Begitu kata Jurubicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul menjawab perihal kehadiran Saan Mustopa dalam Silaturrahmi Nasional Partai Golkar, Minggu malam (Minggu, 1/11), di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta.
"Kan memang sudah kita (Demokrat) pecat. Dia tidak dicalonkan (di Karawang oleh Demokrat), seharusnya mundur. (Tapi karena nggak mau mundur) dia dipecat,"‎ jawabnya saat dihubungi, Senin (2/11).
‎Menurutnya, karena sudah dipecat itu, maka Saan tidak mengenakan atribut Partai Demokrat.‎
"Partai kami kan partai paling disiplin. ‎Etika harus kita jalankan, karena itu Saan Mustofa tidak pake baju Demokrat. Dia pakai baju Golkar," tandasnya.
Sebelumnya, Saan Mustopa nampak ikut hadir dalam Silatnas di Kantor DPP Partai Golkar.‎ Saan tampil dengan stelan baju batik berwarna kuning.
[ysa]
BERITA TERKAIT: