Ada tiga kementerian yang berubah mitra. Pertama, memasukkan Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi bermitra dengan Komisi V DPR. Sebelumnya, kementerian yang dipimpin Marwan Jafar ini bermitra dengan Komisi II.
Pergantian kedua terjadi di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan yang dimitrakan dengan Komisi IV. Terakhir, Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi yang sebelumnya bermitra dengan Komisi VII, kini dimasukkan ke Komisi X.
"Demikian pemberitahuan yang kami sampaikan, atas perhatian Saudara, kami ucapkan terima kasih," bunyi kutipan itu.
Namun sayang saat ditanyakan perihal tersebut, anggota Komisi II DPR RI Yandri Susanto mengaku belum tahu atas perubahan tersebut. Menurutnya, jika perubahan tiba-tiba itu benar terjadi, maka itu telah menciderai DPR secara kelembagaan.
"Kalau benar, itu menciderai kelembagaan," ucap Sekretaris Fraksi PAN itu saat dihubungi wartawan (Rabu, 8/7).
[zul]
BERITA TERKAIT: