Darmin yang mantan Gubernur Bank Indonesia disebut-sebut dipanggil Presiden Jokowi hanya untuk dimintai pandangan mengenai kurs rupiah yang mengalami pelemahan. Mungkinkah hanya sekedar itu?
Ada yang bilang Darmin dipanggil terkait rencana reshuffle kabinet yang belakangan kabarnya makin santer. Darmin disebut-sebut akan diajak masuk kabinet setelah sebelumnya nama Sri Mulyani dan Kuntoro Mangkusubroto yang disebut-sebut.
Darmin tiba sekitar pukul 16.15 WIB menggunakan golf car yang dikendarai Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Tak datang sendiri, Darmin menghadap Presiden Jokowi bersama CEO Indosat, Alexander Rusli.
Kedatangan kedua orang itu pun tidak dicantumkan ke dalam agenda resmi presiden. Ketika ditanya tujuan kedatangannya, Darmin dan Alexander hanya tersenyum. Keduanya tidak memberikan jawaban apapun.
[dem]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: