Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kesempatan Emas Jokowi

 OLEH: <a href='https://rmol.id/about/hendri-satrio-5'>HENDRI SATRIO</a>
OLEH: HENDRI SATRIO
  • Minggu, 14 September 2014, 07:25 WIB
Kesempatan Emas Jokowi
joko widodo/net
OKTOBER 2014 adalah sejarah bagi Jokowi, sejarah bagi rakyat, sejarah bagi Indonesia. Kelak inilah saatnya Indonesia dipimpin presiden ke 7, Ir. Joko Widodo.

Adalah wajar bila saya dan seluruh rakyat Indonesia menitipkan segudang mimpi dan harapan pada Jokowi untuk membawa Indonesia menuju kondisi yang lebih baik. Hal lumrah karena Jokowi selama ini dianggap sebagai pemimpin yang mewakili ‎kondisi rakyat dan datang dari rakyat.

Program-program Jokowi saat menjadi walikota Solo dan Gubernur Jakarta diharapkan dapat diterapkan secara nasional. Bahkan ide-ide Jokowi yang sebelumnya terhambat lantaran terbentur kebijakan nasional dapat segera dilaksanakan.

Revitalisasi, penataan pasar tradisional serta penerapan kartu sehat d‎an kartu pintar yang menjadi ciri khas Jokowi selama menjadi pimpinan daerah memiliki peluang besar untuk dilaksanakan dengan skala yang lebih besar.

Mobil Nasional, Esemka yang menjadi flagship Jokowi seharusnya dapat hidup dan meramaikan industri otomotif nasional. Esemka yang mendongkrak pamor Jokowi ini mungkin bisa digadang jadi alternatif kendaraan penghubung pedesaan atau ‎bahkan mobil dinas setingkat Menteri.

Ide transportasi massal bermartabat seperti monorel, metro kapsul atau tol laut dapat diwujudkan.

Saya yakin pasti Jokowi bisa dan ini adalah kesempatan emas untuk bisa mewujudkan semua ide besar itu. Kesempatan Emas untuk Jokowi dan Indonesia.

Oh iya, dari semua ide dan janji itu, ada satu janji yang sangat saya tunggu, skala kecil kok, janji membenahi Jakarta dari Istana.

Salam 3 jari! [***]

Penulis adalah pengamat komunikasi politik. Dapat dihubungi di akun Twitter @satriohendri.

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA