"Setelah kami hitung pertumbuhan ekonomi 8 persen sangat memungkinkan dicapai. Pergerakan ekonomi kita akan menjadi negara dengan pendapatan ekonomi tertinggi di dunia,” kata Ketua MPR RI, Ahmad Muzani, Sabtu, 9 November 2024.
Untuk mewujudkannya, berbagai program harus dijalankan pemerintahan Prabowo-Gibran. Salah satunya melalui program makan bergizi gratis.
Menurut Muzani, program makan bergizi gratis telah menjadi harapan besar untuk Indonesia menjadi negara maju.
“Program makan bergizi gratis akan memberikan insentif ekonomi bagi pedagang, peternak, nelayan, petani, dan seterusnya,” kata Muzani.
Adapun program makan bergizi gratis akan dimulai pada 2 Januari 2025 dengan anggaran Rp71 triliun.
Program tersebut akan menyasar 82 juta orang, dengan total anak usia sekolah dan santri 44 juta.
BERITA TERKAIT: