Fit and proper test digelar di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta. Fit and proper test calon tunggal Kepala BIN itu digelar secara tertutup.
Memakai kemeja biru muda dibalut jas berwarna biru dongker, Herindra siap untuk menjalani fit and proper test hari ini.
Kedatangan Herindra langsung disambut para pimpinan DPR RI, seperti Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad, Adies Kadir, Saan Mustopa, dan Cucun Ahmad Sjamsurijal.
Sejumlah anggota DPR RI lainnya turut menyambut kedatangan Herindra di Komplek Parlemen.
Sebelumnya, DPR sudah menerima Surat Presiden (Surpres) mengenai pengangkatan Kepala BIN yang baru.
Nama Kepala BIN yang diusulkan oleh Presiden Joko Widodo ialah Herindra yang terakhir menjabat Wakil Menteri Pertahanan.
"Ya satu nama Herindra yang dikirim oleh Presiden ke DPR," kata Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad kepada wartawan di Komplek Parlemen Senayan Jakarta.
BERITA TERKAIT: