Hal itu diungkapkan Anggota DPR Fraksi PDIP Said Abdullah kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10).
"Insya Allah kalau tidak ada aral, tidak ada halangan, tidak ada hambatan, Mbak Puan Maharani untuk kedua kalinya memimpin DPR RI," ungkap Said.
Said menambahkan, peket pimpinan DPR periode 2024-2029 lainnya berdasarkan urutan pemenang Pemilu 2024 yakni dari Fraksi Golkar, Gerindra, Nasdem, dan PKB.
“Dari Gerindra Pak Sufmi Dasco, Golkar nampaknya menurut hemat saya yang saya dengar Adies Kadir, dari Nasdem saya dengar juga ada Saan Mustopa dan dari PKB mantan ketua komisi VI Faisol Reza,” ungkap Ketua DPP PDIP ini.
Sekadar informasi, sebanyak 580 orang terpilih sebagai Anggota DPR RI Periode 2024-2025 dari 38 provinsi di Indonesia dilantik pada hari ini, Selasa (1/10).
BERITA TERKAIT: