Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

3 Kandidat Cagub Jatim Rebutan Panggung Rakorwil LDII

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Rabu, 25 September 2024, 00:18 WIB
3 Kandidat Cagub Jatim Rebutan Panggung Rakorwil LDII
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah LDII Jatim Timur KH Mochammad Amrodji Konawi/RMOLJatim
rmol news logo Ada yang spesial dalam Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Jawa Timur yang berlangsung di Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) LDII Kabupaten Gresik, Selasa (24/9).

Pasalnya, dalam waktu hampir bersamaan kegiatan itu dihadiri oleh 3 calon Gubernur Jawa Timur yang bakal bertarung dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. 

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah LDII Jatim Timur, KH Mochammad Amrodji Konawi mengatakan, lembaga yang dinakhodainya bakal tetap bersikap netral aktif dalam Pilkada 2024. 

"LDII akan bersikap netral aktif, sesuai dengan instruksi dari DPP LDII. Kami tidak terlibat dalam politik praktis, namun mendukung proses demokrasi yang sehat,” ujar Amrodji, dikutip RMOLJatim, Selasa (24/9). 

“Ketiga calon gubernur berkunjung ke LDII seperti saat ini, menunjukkan bahwa LDII selalu terbuka untuk berdialog dengan siapapun. Silaturahim dengan berbagai tokoh agama dan masyarakat menjadi bagian penting dari LDII,” sambungnya.

Di sisi lain, tiga cagub itu memang sengaja diundang untuk hadir di acara Rakorwil LDII Jawa Timur. Tri Rismaharini, Khofifah Indar Parawansa, dan Luluk Nur Hamidah diminta untuk memaparkan ide dan gagasannya kalau terpilih menjadi gubernur.

Dituturkan Amrodji, LDII memiliki 8 program yang terus digaungkan ke warganya serta menjadi tolak ukur dalam menentukan pilihan pada Pemilu serentak 2024 nanti.

"Delapan program LDII itu adalah wawasan kebangsaan, keagamaan, pendidikan, ekonomi syariah, pangan lingkungan hidup, kesehatan pengobatan herbal, dan teknologi digital, serta energi terbarukan," ungkapnya. 

"Program tersebut, langsung disebarluaskan hingga masyarakat desa. Sehingga, seluruh warga LDII bisa mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-harinya di daerah masing-masing," tandas Amrodji. 

Rakorwil DPW LDII Provinsi Jawa Timur ini diikuti 350 peserta dari unsur Ketua, Sekretaris, Bendahara DPD LDII Kabupaten/Kota, pimpinan Pesantren, dan Dewan Penasihat. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA