Padahal Cak Imin telah menyusun sejumlah program untuk membawa Indonesia lebih maju. Untuk merealisasikan program yang telah disusunnya, Cak Imin kemudian terus menjalin komunikasi dengan presiden terpilih.
"Seandainya kemarin menang, ya langsung dijalankan, tapi saya sudah ketemu Pak Prabowo berkali-kali. InsyaAllah konsep satu, satu, satu, kita titipkan kepada presiden terpilih 2024-2029," kata Cak Imin saat memberikan sambutan di Muktamar PKB, Nusa Dua, Bali, Sabtu (24/8).
Keponakan Presiden ke-4 Abdurrahman Wahid itu lalu menyinggung caleg PKB yang memiliki dana paling minim untuk mengikuti Pemilu 2024. Mereka berjuang kampanye dengan keringat sendiri. Sampai-sampai ada caleg yang harus berutang, yang hingga sampai saat ini belum lunas.
Oleh karena itu, ia menitipkan kepada presiden terpilih, Prabowo Subianto, untuk menuntaskan revisi Perpres 33 Tahun 2020 tentang pengaturan pertanggungjawaban perjalanan dinas bagi DPRD.
"Sudah saya titipkan ke Pak Prabowo, DPRD ini makhluk paling kasihan di dunia. InsyaAllah revisi Perpres 33 dituntaskan," tandasnya.
BERITA TERKAIT: