Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Raja Jawa Mualaf Golkar Tergantung Bahlil

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Rabu, 21 Agustus 2024, 17:40 WIB
Raja Jawa Mualaf Golkar Tergantung Bahlil
Jokowi (kiri)-Bahlil Lahadalia (kanan)
rmol news logo Nasib Jokowi menjadi dewan pembina atau hanya sekedar menjadi kader Golkar tergantung tulisan tangan Bahlil Lahadalia. Sebab selain ditetapkan menjadi ketua umum, Munas Golkar memberi mandat kepada politisi kelahiran Maluku Tengah itu untuk sendirian menyusun personalia kepengurusan beringin periode 2024-2029.
HUT 79 RI

"Munas XI Partai Golkar secara resmi telah mengesahkan Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar periode 2024-2029. Ketum Bahlil juga menjadi formatur tunggal yang diberikan mandat penuh dalam menyusun komposisi dan personalia DPP Partai Golkar periode 2024-2029," ujar Ketua Penyelenggara Rapimnas dan Munas XI Partai Golkar Bambang Soesatyo usai Munas XI Partai Golkar di JCC Jakarta, Rabu (21/8).

Bahlil disahkan menjadi ketua umum Golkar setelah terpilih secara aklamasi dalam munas.

Munas diikuti 38 DPD Partai Golkar tingkat provinsi, 514 DPD tingkat kabupaten/kota, ormas yang mendirikan serta didirikan, serta organisasi sayap Partai Golkar. 

Bamsoet, demikian Bambang Soesatyo disapa, menjelaskan sesuai amanat AD/ART, munas adalah pengampu kekuasaan tertinggi dalam tubuh organisasi Partai Golkar. 

Karenanya, seluruh kader Partai Golkar memiliki kewajiban yang sama untuk menghormati dan menjunjung tinggi semua keputusan yang ditetapkan dalam Munas. 

"Munas merupakan media evaluasi, proyeksi dan konsolidasi. Munas sebagai media konsolidasi akan menyatukan kita dalam gerak sinergi dan kolaborasi, serta meneguhkan loyalitas dan integritas dari setiap kader Partai Golkar," kata Bamsoet. 

Dia menegaskan di bawah kepemimpinan Ketum Bahlil, Partai Golkar siap memenangkan Pilkada serentak 2024.

Partai Golkar memiliki target untuk memenangkan Pilkada sebesar 60 persen pada pemilihan gubernur, bupati serta wali kota yang tersebar di 37 provinsi, 415 kabupaten, dan 93 kota se-Indonesia.

"Partai Golkar solid untuk memenangkan Pilkada serentak yang akan dilaksanakan tanggal 27 November 2024.

Partai Golkar sebagai pengusung utama pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dalam Pilpres 2024 juga berkomitmen mengawal dan mensukseskan pemerintahan Prabowo-Gibran sampai purna bhakti di tahun 2029," pungkas Bamsoet.

Anggapan Bahlil 'kepanjangan tangan' Jokowi menyeruak sesaat setelah Airlangga Hartarto mengundurkan diri sebagai ketum Golkar. Di saat bersamaan berkembang isu Jokowi bakal menjadi dewan pembina di partai berlogo beringin.

Posisi itu dianggap diperlukan oleh Jokowi untuk menjaga kepentingan setelah tak lagi berkantor di istana, selain untuk mengamankan Gibran selama menjadi wapres dari cengkeraman kekuatan koalisi pendukung pemerintah maupun oposisi. Meskipun hingga kini Jokowi yang belakangan ramai disebut sebagai raja Jawa dan Gibran masih memegang kartu anggota PDIP. rmol news logo article

EDITOR: ADE MULYANA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA