Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tiket Nyagub Jabar Invalid, RK Tinggal Punya Tiket Maju Pilgub Jakarta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Rabu, 07 Agustus 2024, 22:28 WIB
Tiket Nyagub Jabar Invalid, RK Tinggal Punya Tiket Maju Pilgub Jakarta
Wakil Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar), Ahmad Doli Kurnia Tandjung di Rumah Dinas Menteri Koordinator Bidang Perekonomian yang juga menjabat Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, di Widya Chandra, Jakarta Selatan, Rabu malam (7/8)/RMOL
RMOL. Tiket dari Partai Golkar untuk Ridwan Kamil nyalon gubernur (nyagub) sudah tinggal untuk Pilkada Jakarta. Hal ini karena Golkar mengusung mantan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi maju di Pilgub Jawa Barat 2024.
Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia Tandjung, saat tiba di Rumah Dinas Menteri Koordinator Bidang Perekonomian yang juga menjabat Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, di Widya Chandra, Jakarta Selatan, Rabu (7/8).

"Kita kan sudah kalau secara logika, (bahwa) Golkar begitu memberikan penjelasan, announcement bahwa Golkar memberikan dukung kepada saudara-saudara dari Mulyadi, maka otomatis tiket yang selama ini diberikan kepada Ridwan Kamil yang ada dua, Jawa Barat dan Jakarta, maka kan yang Jawa Barat sudah invalid," ujar dia. 

Dengan begitu, Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) itu memastikan, Ridwan Kamil bakal dimajukan pada Pilgub DKI Jakarta. 

"Maka yang valid tinggal di Jakarta. Nah tapi kan seperti juga yang sering saya katakan, keputusan akhir itu kan tentu Golkar kena bagian dari Koalisi Indonesia Maju. Akan membicarakannya bersama dengan pimpinan di Koalisi Indonesia Maju," tambahnya. rmol news logo article

EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA