Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Inkud Bakal Bangun Pabrik Minyak Goreng di Riau

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Jumat, 19 Juli 2024, 21:26 WIB
Inkud Bakal Bangun Pabrik Minyak Goreng di Riau
Ilustrasi/Net
rmol news logo Induk Koperasi Unit Desa (Inkud) bakal mengembangkan unit usaha dengan membangun pabrik minyak goreng dan pengolahan kelapa.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Umum Inkud Portasius Nggedi dalam pembukaan Rapat Anggota Tahunan Pusat Koperasi Unit Desa (Puskud) Riau yang dihadiri oleh seluruh perwakilan KUD Provinsi Riau.

"Inkud ke depan akan bangun pabrik minyak goreng dan pabrik pengolahan kelapa di Riau," ujar Portasius dalam keterangan tertulis, Jumat (19/7).

Rencana itu juga disampaikan Ketua Puskud Riau Syafril Manaf. Dia menyampaikan kondisi kebanyakan KUD sawit di wilayahnya yang kesulitan mendapatkan minyak goreng yang harganya terjangkau.

"Sungguh ironi kami yang punya sawit, susah dapat minyak gorengnya," tuturnya.

"Atas arahan Inkud kami diminta menyediakan lahan untuk dibangun pabrik minyak goreng yang akan bekerjasama dengan investor lokal dan luar negeri," tuturnya.

Sementara itu Ferry Juliantono selaku Sekretaris Dewan Pembina Inkud menyampaikan hasil pertemuan dengan Presiden terpilih Prabowo Subianto.

Dalam pertemuan itu, kata Ferry, Prabowo menitipkan pesan tentang bagaimana langkah lompatan besar gerakan koperasi termasuk Inkud.

"Inkud dan koperasi harus terlibat kembali di hulu ataupun di hilir kegiatan ekonomi nasional," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA