Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PKB Belum Putuskan Dukungan di Pilkada Banten

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Rabu, 03 Juli 2024, 10:11 WIB
PKB Belum Putuskan Dukungan di Pilkada Banten
Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid, bersama wartawan/Ist
rmol news logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) hingga hari ini belum menentukan kandidat yang bakal didukung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Banten.

Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid, menyatakan, partainya belum memiliki kepentingan signifikan di Banten, karena tidak ada kader internal yang maju sebagai calon gubernur atau wakil gubernur.

"Tidak ada ada kader yang dimasukkan di calon gubernur maupun wakil gubernur. Jadi, siapapun pasangannya, bagi PKB tidak berdampak kepada kader," katanya kepada wartawan, di Jakarta, dikutip Rabu (3/7).

Sosok yang akrab disapa Gus Jazil itu juga mengatakan, PKB akan melakukan analisis mendalam terkait kandidat mana yang memiliki potensi kemenangan tertinggi.

"PKB hanya mungkin akan menghitung siapa yang punya peluang menang," sambungnya.

Dengan belum adanya keputusan, PKB masih membuka berbagai kemungkinan koalisi dan dukungan di Pilkada Banten.

Apakah akan mendukung Airin Rachmi Diany atau pasangan Andra Soni-Achmad Dimyati Natakusumah, masih menunggu perkembangan.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA