Kepastian itu disampaikan Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar alias Cak Imin kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Senin (1/7).
“Pansus Haji melanjutkan kerja pada siang hari ini, Pansus Haji melanjutkan proses temuan dan pengawasan yang sudah kita lakukan, tindaklanjutnya pada hari ini,” kata Cak Imin.
Ketua Umum PKB ini menambahkan, fraksi PKB di DPR RI sudah memutuskan mendorong pembentukan Pansus Evaluasi Penyelenggaraan Haji 2024.
“Ya kan sudah diputuskan di Arab waktu itu ada menteri agama segala. Yang mimpin rapat Pak Lodewijk bahwa dibentuk Pansus,” tuturnya.
Lebih jauh, Cak Imin yang juga sebagai Ketua Tim Pengawas (Timwas) Haji DPR RI menyebut bahwa rapat evaluasi pelaksanaan penyelenggaraan Haji 2024 secara tertutup di Komplek Parlemen, Jakarta, pada hari ini.
"Kita setujui secara tertutup ya," pungkasnya.
BERITA TERKAIT: