Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Telkom Diminta Berbenah agar Tak Dilumat Starlink

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Rabu, 05 Juni 2024, 08:56 WIB
Telkom Diminta Berbenah agar Tak Dilumat Starlink
Gedung PT Telkom. Ilustrasi/Net
rmol news logo Perusahaan telekomunikasi Indonesia, PT Telkom, diminta terus berbenah agar mampu bersaing dengan Starlink dan tetap menguasai pasar.

Anggota Komisi VI DPR, Amin AK, menuturkan, pihaknya masih ingin memperdalam operasional perusahaan provider internet milik Indonesia itu, termasuk keberadaan Starlink.

"Memang harus diperdalam terkait Starlink ini. Kita butuh penjelasan, pendalaman. Kemarin kita RDP (rapat dengar pendapat) dengan Telkom, sifatnya minta penjelasan pendalaman, sebetulnya dari sisi kebijakan bisnis kan bukan ada di Telkom sebagai mitra Komisi VI, tapi ada di Kominfo, mitra Komisi I," kata Amin AK, kepada Kantor Berita Politik RMOL, di Jakarta, Rabu  (5/6).

Legislator dari Fraksi PKS itu juga mengatakan, dari sisi bisnis Telkom seharusnya berbenah diri, jika tidak ingin pasar internet Indonesia dikuasai Starlink.

Dengan masuknya Starlink, kata dia, Telkom mendapat tantangan besar. Sebab itu dia meminta perusahaan telekomunikasi Indonesia itu sungguh-sungguh berbenah diri.

"Ini bisnis sangat strategis, dan pemerintah dalam hal ini Telkom, jelas mendapat tantangan luar biasa. Perbaiki kualitas layanan, termasuk jaringan dan sebagainya. Intinya, yang dirasakan konsumen itu kualitas layanan, dan kedua efisiensi, yang muaranya pada harga," jelasnya.

Saat ini, kata dia, masih banyak keluhan terkait kualitas layanan Telkom, termasuk soal harga yang relatif lebih mahal, bahkan dibanding swasta.

"Seperti indihome yang masih dikeluhkan masyarakat. Saya ini kan konsumen juga," tutupnya.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA