Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PSI Dukung Mualem jadi Gubernur Aceh

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Selasa, 21 Mei 2024, 00:24 WIB
PSI Dukung Mualem jadi Gubernur Aceh
Bakal calon Gubernur Aceh, Muzakir Manaf alias Mualem/RMOLAceh
rmol news logo Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Aceh mendukung penuh niat Muzakir Manaf alias Mualem maju sebagai calon Gubernur Aceh pada pemilihan gubernur (Pilgub) Aceh 2024. Hal ini sesuai arahan dari Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep.

"Saya sebagai Ketua PSI Aceh yang punya akses hari ini. Beliau (Kaesang Pangarep) mendukung sepenuhnya pencalonan Mualem sebagai Cagub Aceh," kata Ketua PSI Aceh, Zulkarnaini alias Syeh Joel, di Banda Aceh, Senin (20/5).

Syeh Joel memastikan bakal berkoordinasi dan menyusun bekerjasama antara PSI dan Partai Aceh.

"Yang paling penting kami PSI Aceh bakal all out bekerja untuk Mualem," ujar Syeh Joel, dikutip Kantor Berita RMOLAceh, Senin (20/5).

Sebelumnya, Juru Bicara Partai Aceh, Nurzahri, menyebutkan ada petinggi partai politik nasional yang mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil gubernur mendampingi Muzakir Manaf alias Mualem pada Pemilihan Kepala Daerah.    

"Yang sudah resmi mendaftarkan diri selain Mawardi Ali (PAN), ada TM Nurlif (Golkar), Muslim (Demokrat), dan Fadhlullah (Gerindra)," kata Nurzahri di Banda Aceh, Rabu (15/5).

Selain empat kandidat itu, kata Nurzahri, ada beberapa partai politik sudah membangun komunikasi dengan Partai Aceh. Ini hal positif untuk memenangkan Mualem pada kontestasi Pilgub.

Selain dari luar partai, Nurzahri menyebutkan partai lokal yang memenangkan pemilihan legislatif di Aceh juga menyaring empat tokoh dari internal untuk mendampingi Mualem. Mereka adalah Kamaruddin Abu Bakar alias Abu Razak, Aiyub Abbas, Hasballah Rocky, dan Usman Abdullah atau Toke Suum.

“Jadi semua kita beri kesempatan. Kader sendiri sendiri diseleksi juga sama, hanya saja persyaratan yang terpenuhinya beda-beda,” sebutnya.

Nurzahri memastikan Partai Aceh akan memilih pendamping Mualem yang bisa memenangkan Pilgub mendatang. Artinya, pihaknya melihat dari elektabilitas dari bakal calon pendamping melalui survei.

"Pendamping Mualem ini betul-betul mengunci kemenangan Mualem. Karena target utama kali ini Mualem harus jadi (gubernur)," tandasnya. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA